Working Hours : Senin - Jumat | 07:00 - 16:00 WIB Hotline : 081320267493
Blog

Rahasia Mengundang Keajaiban dalam Hidup

Pada tulisan ini, saya akan membocorkan sebuah rahasia kepada anda.

Rahasia yang apabila dipraktekkan, dapat mengundang keajaiban dalam hidup anda.

Rahasia yang apabila mengimaninya, hidup anda akan terasa lebih damai dan tentram.

Mau percaya atau tidak, silakan!
Tapi yang pasti sudah banyak orang yang membuktikannya, termasuk saya sendiri.

Banyak sekali kemudahan-kemudahan yang saya dapatkan setelah mempraktekannya.

Hal-hal tertentu yang menurut saya sebuah keajaiban, pernah terjadi beberapa kali dalam hidup saya.

Salah satunya, pernah suatu ketika saya berada pada sebuah kondisi dimana laptop dan smartphone yang biasa saya gunakan ternyata tidak bisa digunakan lagi alias rusak.

Padahal di kantor, sebagian besar pekerjaan saya mengharuskan menggunakan dua teknologi tersebut.

Kebayang kan bagaimana galaunya saya waktu itu!

Tapi selama saya mengamalkan konsep yang nanti akan saya bagikan, Alhamdulillah saya cukup tenang dan santai menghadapinya.

Tak berselang lama, keajaiban pun datang. 

Tiba-tiba ada hamba Allah yang memberikan smartphone kepada saya. Allahuakbar, sungguh Alloh itu maha baik.

Tidak berhenti sampai disitu, Alloh masih punya kejutan lain untuk saya. Ternyata dari kantor memberikan fasilitas laptop yang bisa saya gunakan untuk bekerja.

Laptopnya baru lagi, asyik banget bukan?

Tentunya masih banyak lagi kemudahan-kemudahan yang Alloh berikan kepada saya.

Tapi intinya bukan itu yang menjadi fokus utamanya. Keajaiban dan kemudahan hanyalah bonus dari konsep rahasia yang sudah di praktekan dengan benar.

Saya tidak ingin anda salah paham ketika nanti mempraktekan konsep ini. Ketika tujuan anda hanya menginginkan kemudahan-kemudahan dan keajaiban saja, maka konsep ini sudah gagal.

Sekali lagi saya tekankan, kemudahan dan keajaiban hanyalah bonus. Fokus utama kita adalah Alloh SWT.

Lalu, apa konsep rahasia tersebut?
Rahasianya adalah hanya dengan menjadi Karyawan Alloh.

Jika anda mau paham, baca sampai habis tulisan ini. Jangan setengah-setengah, karena keajaiban itu muncul dari balik dinding pemahaman.

Oke, lanjuut!!!

Konsep ini saya pelajari dari buku Pola Pertolongan Alloh karangannya mas Reza Rendy.

Seperti halnya karyawan disebuah perusahaan, maka segala hal  yang dilakukan oleh karyawan tidak lain dan tidak bukan hanya untuk perusahaan, dan tentunya akan di gaji oleh perusahaan tersebut.

Begitupun dengan karyawan Alloh, segala aktivitas hanya untuk Alloh dan Alloh lah yang akan membalasnya.

Nah, bagi para karyawan Alloh setidaknya ada tiga konsep yang perlu dipahami dan dipraktekkan.

1. Pahami: Semua Datang dari Alloh


Anda harus paham bahwa harta, makanan, minuman, kemudahan, kebahagiaan, dan lain-lain datangnya dari Alloh.

Gitu doang? Kalau itu semua orang juga tau.

Ingat ya, PAHAM bukan TAU. Paham dan Tau itu sangatlah berbeda.

Parameter atau ukuran bahwa anda sudah paham mengenai "semua datang dari Alloh" adalah hati anda tetap tenang dalam kondisi apapun.

Karir anda sedang diujung tanduk, keuangan anda sedang tidak baik,  atau rezeki anda sedang ada orang yang menghambat, jika anda sudah PAHAM konsep ini maka anda akan tetap tenang.

Kuncinya apa?
Karena semua datang dari Alloh maka itu semua masih dalam genggamannya Alloh.

Meskipun ada orang yang menghambat rezeki anda dari berbagai penjuru, bagi Alloh itu sangatlah mudah. Alloh punya jutaan cara untuk mengantarkannya kepada anda.

Tapi ingat, tenang bukan berarti anda tidak melakukan apa-apa. Jika keuangan anda sedang tidak baik-baik saja, ya anda wajib berusaha atau berikhtiar.

Karena Alloh tidak mengubah seseorang jika seseorang itu tidak mengubahnya. Jadi yang tenang itu hati yaa, bukan ikhtiar anda.

2. Sadari: Semua Kegiatan Kecil sampai Besar Hanya untuk Alloh


Para karyawan Alloh wajib menjadikan segala aktivitasnya didedikasikan untuk Alloh.

Bekerja bukan hanya tuntutan pekerjaan saja, tetapi diniatkan untuk mendapatkan ridho Alloh dengan bekerja yang jujur dan profesional.

Sekolah dan belajar bukan hanya disuruh orang tua atau tuntutan pemerintah saja, melainkan karena diniatkan ibadah dan mendapatkan ridho-Nya.

Contoh lain, mandi misalnya. Bukan hanya rutinitas saja, tapi niatkan untuk Alloh. Sebelum mandi, cobalah hadapkan hati anda kepada Alloh.
"Ya Alloh saya mandi bukan hanya rutinitas nih, tapi bukankah Engkau menyukai hambamu yang bersih? Aku mandi biar Engkau suka kepada ku ya Alloh".

Dan masih banyak lagi contoh lainnya, silahkan sesuaikan dengan aktivitas anda!

Parameter anda sudah paham konsep yang kedua ini adalah anda bekerja sudah tidak terpaut gaji lagi, anda beraktivitas atau mengerjakan sesuatu sudah tidak mengharapkan pujian dan penghargaan dari manusia, yang anda harapkan hanya ridhonya Alloh SWT.

3. Titipan dari Alloh Gunakan untuk Allah.


Potensi apapun yang Alloh titipkan kepada anda, gunakanlah untuk mengajak orang lain kembali kepada Alloh.

Anda yang punya keahlian berbicara, ajaklah orang lain kembali kepada Alloh dengan dakwah anda secara lisan.

Anda yang punya keahlian ilustrasi, ajaklah orang lain kembali kepada Alloh dengan gambar dan ilustrasi anda.

Anda yang punya keahlian menulis, ajaklah orang lain kembali kepada Alloh dengan tulisan-tulisan anda. Seperti halnya yang saya lakukan sekarang kepada anda melalui tulisan ini.

Atau anda yang dititipkan harta, ajaklah orang lain kembali kepada Alloh dengan harta anda. Anda bisa mengadakan pengajian atau tablig akbar dengan mengundang ustadz yang terkenal agar jamaahnya banyak.

Silahkan merenung sejenak dan cari potensi apa yang Alloh titipkan kepada anda saat ini!

Jika sudah ketemu, buatlah perencanaan dan segera praktekan. Ingat, apa yang Alloh titipkan kepada anda akan dimintai pertanggung jawabannya.

Itulah konsep rahasia untuk mengundang keajaiban dalam hidup, semoga tulisan ini dapat anda pahami seutuhnya.

Silahkan bagikan tulisan ini jika bermanfaat!

Penulis: Saepul Anwar

DISCLAIMER: Artikel yang ditulis sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. MA Multiteknik Asih Putera tidak dapat disalahkan dan digugat apabila dikemudian hari artikel tersebut diperkarakan.

Link Informasi
Client Logo
Client Logo
Client Logo
Client Logo
Client Logo
Client Logo